Sabtu, 19 Oktober 2013

Alirkan Harap Sampai Jauh

Alirkan Harap Sampai Jauh


"Sesungguhnya jiwaku adalah jiwa yang mempunyai banyak harap. Aku pernah berharap menjadi amir, aku telah mendapatkannya. Aku berharap menjadi seorang khalifah, juga aku telah dapatkannya. Sekarang cita-citaku adalah surga, dan aku berharap mendapatkannya." (Khalifah Umar bin Abdul Aziz ra)

Ini tidak semata kepentingan para pemimpin, dengan segala bentuknya. Dirumah, di masyarakat, di level negara, sebuah institusi usaha. Atau orang yang punya tanggung jawab atas orang lain secara massal dan kolektif. Mengalirkan harap sampai jauh, seyogyanya menjadi pantulan dari setiap individu. Itu yang dimaksud dengan sebaik-baik orang adalah mereka yang bila kita memandangnya, terbangkitkan semangat dan rasa harap kita.

Mengalirkan harap sampai jauh, karenanya adalah memastikan setiap kita, adalah pribadi yang memiliki pantulan optimisme,rasa harap yang kuat, dan percaya ada prasangka baik kepada Allah. Itu semua pasti membuat hidup kita terasa berbeda.

Tidak ada komentar: